Desa Srigading,Sanden,Bantul telah ditetapkan sebagai salah satu desa budaya di Daerah Istimewa Yogyakarta melalui Keputusan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 262/kep/2016 tentang Penetapan Desa/Kelurahan Budaya.
Desa Srigading memiliki luas Wilayah 757,6 ha, secara geografis desa srigading sebelah Utara berbatasan dengan Desa Tirtomulyo,sebelah Timur berbatasan dengan Desa Tirtomulyo, Tirtosari, Tirtohargo, Selatan berbatasan dengan Samudra Indonesia, Barat berbatasan dengan Desa Murtigading dan Gadingharjo. Melihat kawasan wilayah Srigading banyak ditemui area lahan persawahan, dan mayoritas di desa Srigading bermata pencaharian sebagai Petani.
Di Desa Srigading masih memiliki berbagai ragam jenis potensi seni dan budaya. Hampir disetiap dusun yang ada di desa ini masyarakatnya masih peduli terhadap perkembangan potensi budaya. Mulai dari Upacara adat tradisi,kesenian,kuliner dan lain sebagainya. Di desa ini masih sangat mudah dijumpai kelompok kelompok seni yang masih hidup hal tersebut merupakan bentuk kepedulian dan kearifan lokal masyarakatnya terhadap perkembangan seni budayanya.
Dengan banyaknya ragam budaya tersebut telah menjadikan tumpuan dan kekuatan terhadap status sebagai desa budaya dan sekaligus menjadikan tolok ukur Dinas Kebudayaan DIY dalam menentukan desa ini sebagai desa budaya.
Event budaya yang sering dilaksanakan di Desa Srigading antara lain Upacara Adat Jumedhuling Mahesasura, merti dusun, pentas seni kerakyatan reog, kethoprak, jathilan dan lain lain.
Desa Srigading merupakan salah satu dari 12 Desa Budaya yang ada di Kabupaten Bantul memiliki visi dan misi Stigading "Segara Mukti" yang secara filosofis "Segara" bermakna setia kepada ajaran agama dan budaya, "mukti" merupakan akronim kata dari Mandiri, Unggul, Karakter, Tangguh dan Inovatif. Selanjutnya visi tersebut diharapkan agar menjadi sebuah fundamental dalam membentuk karakter dan kultur masyarakatnya.
Srigading, Sanden, Bantul, D. I Yogyakarta
Gadingmas Srigading
Gadingmas Srigading
https://srigading. bantulkab.go.id/index.php/first
Silahkan Login terlebih dahulu apabila ingin berkomentar